Sejarah Bahasa Pemrograman C

Bahasa C atau bahasa pemprograman C merupakan bahasa pemprograman komputer. C merupakan bahasa pemprograman yang bersifat umum (General Purpose Language) dan tidak dikhususkan untuk bidang aplikasi tertentu. Bahasa C merupakan bahasa pemprograman tingkat menengah (Medium Level Language). Hal tersebut dikarenakan bahasa C merupakan bahasa pemprograman yang memiliki kemampuan dalam mengakses mesin komputer yang mendekati kemampuan bahasa rakitan, tetapi mudah dipelajari dan digunakan seperti halnya bahasa pemprograman tingkat tinggi. Selain Bahasa Pemprograman C memiliki karakteristik lainnya seperti hemat ekspresi, alur kontorl, menggunakan struktur data modern dan kaya dengan operator.
Sejarah Bahasa C
Dennis Ritchie, merupakan sang pembuat bahasa pemprograman C. Pada tahun 1972 Rithie membuat bahasa pemprograman C untuk Sistem Operasi Unix pada sebuah laboratorium yaitu Bell Telphone Laboratories. Bahasa C merupakan pengembangan dari bahasa BPCL dan bahasa B. BPCL merupakan pengembangan dari Martin Richards pada tahun 1967, yang dikembangkan terlebih dahulu untuk sistem operasi dan compiler. Bahasa BPCL dirancang dengan tujuan membuat sistem opersi UNIX untuk komputer DEC PDP - 7 di Bell Laboratories.


Buku Pertama
Tahun 1978, buku pemprograman bahasa C edisi pertama diterbitkan, buku tersebut berjudul "The C Programming Language", tentunya sang penulis adalah Dennis Ritchie dan Brian Kernighan. Buku ini dikenal serta diakui sebagai kitab suci bahasa C. Selain itu buku tersebut juga menjadi referensi utama seorang pemprogram untuk mengetahui tentang bahasa C. Hal ini dikarenakan kelengkapan serta kemudahan program yang dicontohkan dalam buku tersebut.

Pengembangan Bahasa C
Tahun 1980 bahasa C banyak digunakan dan pemprogram di Eropa yang sebelumnya menggunakan bahasa B dan BCPL. Kemudian dalam perkembangannya bahasa C menjadi bahasa yang populer diantara bahasa pemprograman lainnya seperti PASCALM BASIC, FORTRAN.

Tahun 1983 menjadi peristiwa yang sangat penting dalam sejarah pengembangan bahasa C, American National Standards Committee on Computers and Information Processing (X3) membentuk komite teknis X3J11 untuk penyusunan standard bahasa C. Kemudian barulah pada tahun 1989 standard ini terbentuk. Setelah itu bahasa C dikenal dengan ANSI C.
Pada tahun 1999 standar baku bahasa C ini diperbarui yang dicatumkan pada dokumen ISO/IEC 9899:1999.

0 Response to "Sejarah Bahasa Pemrograman C"

Posting Komentar